Dalam penyambutan HUT Polisi Wanita (Polwan) yang ke-68, Kamis (25/08/16) seluruh personel Polwan Polres Tapsel mengikuti arahan dari Tim Pekan Disiplin Polda Sumut yang dipimpin oleh Ibu AKBP Juliana Situmorang yang diikuti Personel Polwan dari Polres Tapsel, Padangsidimpuan, Tapteng, Sibolga, dan Polres Madina sebanyak 81 orang.
Selain memberikan arahan, tim pekan disiplin juga melaksanakan pengecekan seragam dinas dan kelengkapan surat pribadi, dan sosialisasi dalam penggunaan seragam untuk Polwan. Sesuai dengan peraturan Kapolri tentang penggunaan jilbab dan potongan rambut polwan yang sesuai.
Kemudian Sabtu (27/08/16) Ketua Bhayangkari Cab. Tapsel dan seluruh Personel Polwan Polres Tapsel melaksanakan Anjangsana dan memberikan sumbangan berupa selimut dan bahan sembako ke Panti Jompo Holbung Kec. Batang Angkola Kab. Tapanuli Selatan. Acara yang dilakukan dalam penyambutan HUT Polwan berjalan dengan lancar dan diharapkan Polwan dapat semakin memantapkan diri dan mampu bersaing dalam karier di dunia Kepolisian.